Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2022

Menata Hati Dalam Meraih Mimpi Setelah Tertipu Modus Endorse Bersama ASUS OLED

Kronologi Kejadian Malang tak dapat ditolak, untung tak dapat diraih. "Ayuk, ada job posting di Instagram, minfoll, fee + reimburse. Mau gak?" "Iya, mau." "Ini link WAG-nya, gabunglah!" "Ok!" Seperti biasa, jika ada informasi job adikku akan share via japri di WhatsApp , begitu pula sebaliknya jika ada info job yang Saya dapatkan maka akan Saya share juga ke dia. Setelah akhirnya berhasil masuk grup, Saya pun tidak langsung mendaftarkan diri namun masih melihat situasi, "Apakah benar akan di reimburse ?"  Beberapa menit kemudian grup sudah dipenuhi dengan chat - teman termasuk adikku - yang sudah mulai melakukan pemesanan, mulai dari jenis pesanan (scarf/pasmina, tunik, gamis, Koko + sarung, sarimbit couple hingga sarimbit keluarga), ukuran yang dipesan, hingga segala macam prosedur yang meyakinkan jika campaign ini memang benar adanya, bukan tipu-tipu. Terlebih yang menjadi penanggung jawab di grup juga seorang teman satu profesi (di g

Beragam Kumpulan Resep Masakan Sehat Tanpa MSG

Memasak makanan untuk anggota keluarga, tentunya tidak hanya masak lezat semata, akan tetapi juga menjadi makanan sehat. Sebab, jika mengonsumsi makanan yang tidak sehat, tentunya beragam penyakit akan mudah menyerang. Itulah alasan mengapa Saya hampir tidak pernah membeli makanan di luar, lebih memilih memasaknya sendiri. Terlebih, masakan di luaran tentu saja tidak bisa terlepas dari micin. Menyajikan masakan sehat menjadi prioritas seorang ibu untuk seluruh anggota keluarganya, namun Saya sempat kebingungan kira-kira menu sehat apalagi yang bisa Saya masak keesokan harinya tanpa membuat anggota keluarga menjadi bosan karena menu itu lagi itu lagi. Tapi, di era digital seperti sekarang ini Saya menjadi sangat terbantu, sebab Saya bisa searching di internet mengenai resep masakan sehat apa yang bisa Saya masak di hari itu dan seterusnya. Beruntungnya ketemu web nya dapurkobe yang menyajikan beragam pilihan menu sehat untuk keluarga. Terlebih di web tersebut semua menunya tanpa micin,

Pentingnya Literasi Agar Menjadi Nasabah Bijak: Aktif dan Adaptif

"Bestieee, aku mau curhat nih. Aku lagi cemas banget, soalnya akhir-akhir ini lagi marak modus penipuan. Bahkan, si penipu pake foto dan ngaku-ngaku nama kita. Bahkan ngaku-ngaku oknum bank. Serem😥." "Iya, bapaknya temenku hampir aja kehilangan duit tabungannya. Dia habis di chat sama orang yang ngaku admin bank XX, yang kemudian minta kode OTP dan data-data lainnya. Untung saat itu temenku ada di samping bapaknya, gak jadi kena tipu deh." "Ih, makin serem ya? Apalagi kalau kurangnya literasi, salah-salah keluarga dan teman yang minim literasi kena imbasnya karena asal klik link yang di share ke grup." "Makanya, penting buat kita menjadi #NasabahBijak di era digital ini, supaya dapat menghindari diri dari penipuan yang sedang marak terjadi." "Tapi, mau belajar ke mana?" "Tenang bestieee, kita bisa belajar di mana dan sama siapa aja. Salah satunya dengan membaca informasi yang ada di instagramnya @nasabahbijak. Semua informasi ada